![]() |
Aplikasi HP sebut nama pengirim dan panggilan masuk. Cara buat nada dering Whatsapp. foto: ilustrasi/rosniajeh |
Aplikasi HP Sebut Nama Pengirim dan Panggilan Masuk
Cara Buat Nada Dering Whatsapp
Saat ini, baik orang dewasa maupun anak-anak, pria maupun wanita, pasti menggunakan alat komunikasi yang namanya handphone (HP) ataupun smartphone. Dengan banyak pengguna HP di belahan dunia ini, membuat pengembang aplikasi berlomba-lomba menciptakan aplikasi. Entah itu aplikasi game, nada dering, dan juga lainnya.
Ada aplikasi HP yang dapat memberitahukan kepada pemakainya dalam bentuk suara. Misalnya, ada pesan Whatsapp masuk, bukan hanya bunyi atau suara saja yang keluar, tetapi suara tersebut memberitahukan pesan dari seseorang dengan menyebutkan namanya.
Baca Juga: Monetasi Iklan Website Paling Mudah dan Cepat
Aplikasi tersebut yakni Notification Reader: Shouter.
Sehingga Anda tidak perlu membacanya sendiri dan dilengkapi dengan beberapa fitur lain seperti pengumuman nama pemanggil, pembacaan pesan, pengumuman status baterai, pengumuman kedekatan lokasi. Muncul dengan banyak opsi penyesuaian.
Aplikasi yang dikembangkan oleh BHK ini telah diperbaharui 9 April 2019 lalu. Dan telah diunduh sebanyak satu juta lebih.
Baca Juga: Bersihkan Memori Internal HP Penuh dengan Mudah
Berikut yang bisa dilakukan oleh aplikasi Notification Reader: Shouter ini:
1) Pembacaan notifikasi. (versi OS: jellybean (4.3) dan lebih tinggi)
2) Pengumuman level baterai saat mengisi daya.
3) Penyiar kedekatan lokasi
4) Pengumuman Baterai dan Status Pengisian.
5) Pengumuman nama pemanggil saat telepon berdering.
6) Pengumuman panggilan tak terjawab jika Anda mendapatkan panggilan tak terjawab.
7) Membaca pesan teks.
8) Pengumuman waktu pada interval yang ditentukan pengguna. (Sepenuhnya tersedia hanya dalam versi pro)
9) Pengingat suara
Baca Juga: Penyebab Baterai HP Kembung dan Cara Pencegahannya
Nah, bagi yang ingin HP tampil beda bisa download aplikasi tersebut. Semoga bermanfaat!
0 Komentar