![]() |
Baterai HP kembung. foto: istimewa/rosniajeh |
Penyebab Baterai HP Kembung dan Cara Pencegahannya
Handphone (HP), ponsel atau smartphone sekarang sudah dianggap bukan lagi kebutuhan sekunder melainkan kebutuhan primer. Sama pentingnya dengan kebutuhan seperti rumah, pakaian dan makanan.
HP ternyata dianggap sebegitu pentingnya karena HP dapat membantu manusia dalam melakukan apapun, misalnya dalam mencari informasi dengan cepat atau memberikan hiburan yang tidak terbatas.
HP juga memiliki kelemahan, sama seperti barang-barang lainnya. Ada masanya harus diganti. Tidak terkecuali pada HP, baterai juga ada waktunya harus diganti.Entah usai baterai itu sendiri ataupun karena kelalaian si pemakai HP.
Baca Juga: Samsung Galaxy A33 5G, Harga Terjangkau dan Fitur Lebih Lengkap
Ada beberapa hal yang menjadi penyebab baterai kembung. Yuk simak berikut penyebab baterai HP kembung serta cara pencegahannya.
1. Di-charge Terlalu Lama
HP yang di-charge terlalu lama atau baterai HP sudah terisi penuh tetapi tetap saja di-charge maka akan mengakibatkan baterai over. Jika hal ini diteruskan maka akan membuat baterai menggelembung. Sebisa mungkin jika baterai sudah terisi penuh maka charger dicabut agar baterai HP awet.
2. Menggunakan Handphone Saat dicharge
Penyebab baterai kembung lainnya yakni menggunakan HP dalam kondisi di-charge. Jika masih dalam proses charge, sebaiknya tidak digunakan terlebih dahulu serta sebisa mungkin mematikan data internet. Pencahayaan di HP juga sebaiknya diturunkan dan juga map lokasi juga dimatikan agar pengisian daya berjalan optimal dan baterai cepat terisi penuh.
Baca Juga: Tak Perlu Panik! Berikut 5 Tips Atasi HP Kemasukan Air
3. Bermain Game Terlalu Lama
Bagi kamu yang senang bermain game, ternyata kebiasaan ini bisa menjadi penyebab baterai kembung. Hal ini dikarenakan bermain game dalam waktu yang lama dapat membuat HP cepat panas yang bisa menyebabkan baterai jadi cepat kembung.
4. Menonton Video Streaming Terlalu Lama
Sama halnya dengan terlalu lama bermain game, melihat video streaming sampai HP panas juga bisa membuat baterai cepat rusak dan juga bisa menggelembung. Suhu HP yang terlalu panas akan merusak baterai.
Cara Mencegah Baterai HP Kembung
1. Menggunakan Charger Original
Jika kamu ingin baterai HP kamu lebih awet maka gunakanlah charger original. Setiap pembelian HP baru, pasti akan ada charger baterai bawaan dari smartphone yang kamu beli.
2. Menggunakan Baterai Original
Gunakanlah charger bawaan HP tersebut. Jika kalian menggunakan charger dari handphone yang lain atau menggunakan versi palsunya, maka bisa dipastikan baterai kalian akan cepat rusak.
Baca Juga: Sering Kesemutan? Bisa Timbul Penyakit Ini!
3. Jangan Menggunakan Hp saat Sedang di-Charge
Salah satu cara mencegah baterai hp kembung adalah jangan menggunakannya saat sedang dicharge. Jika kamu menggunakan hp pada saat hp sedang di charger maka kinerja baterai akan double dan ini akan mengakibatkan kinerja baterai menurun atau juga bisa membuat baterai menggelembung.
4. Berhenti Mengisi Baterai Jika Sudah Penuh
Banyak sekali penyebab baterai kembung salah satunya karena mengisi baterai terlalu lama atau over. Hal ini banyak sekali dilakukan oleh banyak orang yang membiarkan baterai sudah terisi penuh tetapi tetap saja di charger.
Baca Juga: Tips Menata Rumah Sederhana Memiliki Kesan Mewah
Itulah beberapa penjelasan mengenai penyebab baterai kembung serta cara mencegahnya.
Semoga membantu.
0 Komentar